Thursday, March 13, 2014

colorful moving pictures (it's going to be a long one) 1!

Yehee~!

Udah lama saya ga nulis disini, tidak terasa tahun sudah berganti pula!

selamat tahun baru 2014! (udah dua bulan yang lalu sebenernya, tapi ga masalah kan? hihi)


Anyway, saya baru selesai nonton live action Casshern (2004), daaaaan my inner otaku rises! Sebenernya saya ga tahu saya termasuk otaku apa bukan, tapi saya memang suka baca manga, nonton anime, dan hal-hal yang berhubungan dengan negara Jepang sana. Setelah selesai nonton Casshern barusan, saya jadi ingin nulis tentang kegemaran saya yang satu ini.

Kegemaran saya ini berawal dari saya SD, suka pinjem manga kakak sepupu saya (yang dulu koleksi manga Sailor Moon) dan suka nontonin AXN (dulu banget sebelum ada Animax) di TV kabel sama kalau udah sekitar jam 5 TV langsung diganti ke TV7. Dan hal yang saya lakukan dulu karena belum bisa download lagu-lagu opening-nya, saya pakai tape recorder bapak saya dan ngerekam satu-satu setiap animenya. Besoknya, pamer deh sama temen-temen di kelas terus sing-along sekelas. Selain saya, temen-temen yang lain juga gitu jadi lah karaoke barengan. Duh, the good old days... Pas saya SD ini anime yang saya tonton itu anime-anime 90an, kalau yang saya tonton di AXN era yang lama-lama, yaitu : Gatekeepers, Shin Hakkenden, Vandread, Samurai X, Curious Play, Ayashi No Ceres, Cooking Master Boy, Dual!, El Hazard, Sakura Wars, Flame of Recca, Grander Musashi, Now and Then Here and There, Power Stone, Ranma 1/2, Slam Dunk, dan You're Under Arrest. Dan itu anime-anime yang saya tonton saja, padahal masih banyak yang ada di channel itu tapi saya ga tonton. Kalau yang di TV7 (atau sempat diganti jadi Lativi) apa lagi kalau bukan Captain Tsubasa, Ghost at School, dan Hunter x Hunter. Saya lupa nyebut RCTI dan Indosiar hari Minggu pagi. Doraemon jam 8 pagi, kalau jam 7 adanya Let's & Go, Indosiar jam 9 mulai Dragon Ball, diatas jam 10/11 langsung jadi siraman rohani atau ga ya acara ceramah (please, CMIIW).

Tapi seiring berjalannya waktu, kewajiban pun bertambah dan saya disuruh mengurangi menonton anime semenjak naik kelas 6. Namun, hal ini tidak berhenti begitu saja, berkurangnya menonton tidak mengurangi minat saya membaca komik/manga wuohohoho. Sementara menonton harus dikurangi, membaca ga ngurang dong~ Yang saya ingat, saya dulu seneng banget baca Nakayoshi. Bacaan yang emang perempuan banget, tapi ya namanya saya kan perempuan juga. Tapi setelah itu saya tetep lanjut nontoin anime lagi di Animax. Disitu saya nonton Chobits, Great Teacher Onizuka, Ultra Maniac, Galaxy Angel, Urusei Yatsura.

Bertumbuhnya saya, jadi suka baca manga-manga yang rada gelap dan kebanyakan mungkin laki-laki yang baca, contoh : Attack on Titan, Vagabond (walau cuma sedikit, dan saya suka gambarnya sih yang edan), Slam Dunk, Fantasista, Break Shot, One Piece, Flame of Recca, dkk. Karena di keluarga saya yang suka baca itu yang laki-laki (kakak sepupu saya) dan saya kalau baca dirumah dia. Ada beberapa rekomendasi dari temen saya, seperti Rainbow, tapi saya belum sempat baca, katanya brutal banget. Dan begitu menginjak masa kuliah, bertemu dengan teman-teman yang mengenalkan saya kepada Studio Ghibli! The legendary Hayao Miyazaki! Susah untuk ceritain karya-karya beliau dengan singkat, nanti saya jelaskan lagi lebih lanjut.

Dari segitu banyak yang saya baca dan tonton, ada beberapa yang telah menjadi favorit saya sampai sekarang. Berikut 5 dari 10 favorit saya (horee dijabarin satu-satu~ horee jadinya panjang~) :

1. Flame of Recca



Berawal dari menonton hanya di AXN saja, dari awal mungkin ya saya juga lupa mulai menonton dari kapan. Tapi saya tonton sampai episode terakhir mereka menang dari Urabutou Satsujin. Waktu saya lagi suka-sukanya sama FOR ini, saya tergila-gila sama ninja, terutama ninja hokage ini. Manga-nya saya baca dari punya (lagi-lagi) kakak sepupu saya, dan berhasil baca sampai selesai. Mengharukan bagaimana akhirnya mereka bisa mengalahkan kutukan (yang mungkin juga berkah) selama-lamanya dan berhasil menjadi siswa SMA biasa. Walaupun ke-epic-an dan ke-kerenan mereka susah hilang. Ninja men! Ninja! dengan berbagai madogou yang punya kekuatan macem-macem banget! Bayangin jadi ninja terus punya 8 naga api, keren banget kan! Dan komik ini ga segitu panjangnya, tamat di buku ke 33.
Favorite character : susah.... tapi saya suka Mama Kagerou! Favorite madogou / power : Fujin!

2. Slam Dunk



Manga dan anime yang berhasil membuat saya tertarik oleh bola basket dan akhirnya masuk ke ekskul basket waktu SD hahaha. Manga ini basket yang realistis menurut saya, karena mungkin Takehiko Inoue memang suka basket dan terinspirasi dari pertandingan-pertandingan NBA. Tapi ya mungkin ga se realistis itu, karena anak SMA ukurannya banyak yang 190an sampai 2 meter tingginya. Mungkin juga bisa sih realistis ukuran segitu kali ya? Hanamichi Sakuragi yang tadinya cuma masuk tim basket karena Haruko, jadi bener-bener cinta dan suka bermain basket. Ups and downs dari tim Shohoku ini menarik banget untuk diperhatiin. Selain Shohoku, tim-tim lain pun menarik untuk diliat. Gimana karakter masing-masing tim, gimana supporternya, yang saya inget supporter Shoyo rameeeee banget! 'IKE IKE SHOYO! OSE OSE SHOYO!' Pas baca buku terakhirnya HANAMICHI GANTENG BANGET AMPUN, kalah Rukawa, syumpfe~ 
Favorite character : Mitsui, bad boy yang insyaf dan kembali ke tim. Emang kayaknya saya suka sama badboy, untuk dikagumi namun tidak untuk dipacari (jadi curhat, maaf).

3. Cooking Master Boy



Cerita yang berpusat kepada Liu Mao Xing yang berusaha untuk menjadi koki yang hebat, disebut sebagai Super Chef, untuk mengambil alih restoran milik ibunya, Pai, yang disebut-sebut sebagai Fairy of Cuisine. Ini adalah anime masak pertama yang saya tonton, dan membuat saya tertarik untuk mencoba memasak. Di dunia Mao ini, ada sebuah sindikat memasak yang jahat, The Underground Cooking Society yang berusaha untuk menguasai daratan Cina melalui memasak. Mereka ini yang menjadi hambatan, karena sering bertemu dengan Mao. Pada akhirnya Mao berhasil menjadi seorang Super Chef di akhir season 1 dan berlanjut ke season 2. Yang menarik lagi selain gaya masak orang-orang disini yang super heboh (bayangin, motong sayur, sayurnya terbang ke piring nun jauh disana tertata rapih. atau mungkin begitu mencoba masakannya langsung berasa ada di padang rumput yang luaaaas dan subuuur, dst.), ada yang namanya Legendary Cooking Utensils, seperangkat alat masak yang legendaris dan mempunyai kekuatan yang maha dahsyat. Anime ini menarik banget, tapi saya ga berhasil nonton sampai habis. Karena tiba-tiba dia berhenti di tayangin ;_; Di season 2, Mao udah jadi Super Chef dan selalu menutupi emblem Super Chef yang ada di lengan sebelah kirinya. Dan ketika orang ga nyangka kok dia jago banget, di akhir episode ikatnya dilepas dan JRENG! muncul emblem Super Chef. 
Favorite character : Lan Fei Hong, misterius, ganteng, berbakat, tapi salah arah jadi ikutan Underground Society :<

4. Sailor Moon



Siapa yang ga tahu Sailor Moon? Laki-laki aja tahu, apalagi perempuan! Bagi kamu yang perempuan, pasti waktu kecil pernah foto bareng Sailor Moon atau foto dengan pose kayak Sailor Moon diatas, kan? kan? Pernah kan? Saya baru nemu, baru tahu kalau Naoko Takeuchi di gambar-gambar yang disela-sela chapter itu, pose dan bajunya banyak yang terinspirasi dari desain-desain desainer terkenal. Jadi jangan heran kalau pernah lihat baju yang dipakai oleh Setsuna kok sama dengan yang ada di runway tahun 90an awal. Makoto pasti jadi cinta pertama banyak perempuan seumuran saya, iyakan? Atau malah mungkin jatuh cinta dengan Haruka Tenou? Walaupun ternyata perempuan, tapi ganteng yah! pembalap pula.... Banyak barang-barangnya para sailor ini yang menarik, kayak tongkat2nya untuk berubah. Dulu inget banget punya tongkatnya Sailor Mercury sama Sailor Venus. Tapi hilang ;_; sedih deh.. 
Favorite character : Hotaru Tomoe a.k.a Sailor Saturn, misterius, aneh, suka menghilang tapi setia sama Chibiusa, seragamnya paling kusuka.

5. Gatekeepers



Gatekeepers salah satu anime yang awal saya tonton, saya suka mulai dari bentuk gambarnya sampe karakternya masing masing. Saya ada ketertarikan sendiri sama jagoan-jagoan yang terbentuk dari satu tim, jadi begitu mereka bakal lawan musuh harus bergabung dulu. Dengan kekuatannya yang berbeda-beda. Di Gatekeepers ini mereka harus chant sebuah kalimat dulu sebelum 'membuka' kekuatannya, karena ada sebuah gerbang yang menutupi kekuatan mereka, saya juga lupa kenapa harus begitu, chant-nya adalah : 'OPEN THE GATE!' kalau di anime waktu dulu saya dengernya sih 'OPAN ZA GEEETOO!' karena ya mereka kan ngomong pake bahasa Jepang yah.. Saya rada lupa jalan ceritanya, yang saya inget itu, gerbangnya mereka punya kekuatan yang beda-beda, terus gerbangnya punya warna yang beda-beda. Lawan mereka juga punya kekuatan itu, tapi warna gerbangnya hitam semua. Yang baik ini semua anak di satu sekolah, dan tergabung di sebuah organisasi bernama AEGIS. Lawannya alien-alien pake kacamata hitam dan blazer hitam. 
Favorite character : Yukino Hojo, karena saya suka yang misterius misterius :P

Itu baru 5 dari 10 favorit saya, postingnya udah kepanjangan, jadi rehat dulu yaa hihihi

See You!
xoxo

No comments:

Post a Comment